Analisisntb.com – Sebuah video yang menampilkan pandangan dan dukungan Tuan Guru Haji (TGH) Ma’arif Makmun terhadap pasangan calon Pilgub NTB 2024 kini telah viral di media sosial. Tuan Guru Ma’arif, yang merupakan Pimpinan Pondok Pesantren Manhalul Maarif di Lombok Tengah dan dikenal sebagai Rais Suriah Nahdlatul Ulama (NU) di Kabupaten Lombok Tengah, memberikan dukungan terbuka untuk pasangan Dr. H Zulkieflimansyah SE MSc dan H Suhaili Fadhil Tohir SH, atau Abah Uhel.
Dalam video berdurasi sekitar empat menit, Tuan Guru Ma’arif menyambut dengan penuh kegembiraan kedatangan Dr. Zul, mantan Gubernur NTB, ke rumahnya. Ia secara langsung menyatakan dukungannya untuk pasangan Bang Zul dan Abah Uhel, menyebut mereka sebagai pasangan yang serasi untuk Pilgub NTB 2024. “Alhamdulillah, Doktor Zul, calon Gubernur NTB, yang akan berdampingan dengan Haji Suhaili, mantan Bupati Lombok Tengah, terlihat sangat cocok dan serasi,” ujarnya.
Tuan Guru mengungkapkan bahwa H Suhaili Fadhil Tohir masih sangat dikenang masyarakat Lombok Tengah berkat keberhasilannya dalam membangun infrastruktur. Ia juga memberikan pujian untuk keberhasilan Dr. Zul dalam mengembangkan NTB, dan menganggap persatuan mereka sangat positif.
Tuan Guru Ma’arif menjelaskan bahwa ketertarikan dan dukungannya terhadap kedua figur ini bukan hanya karena prestasi mereka, tetapi juga karena ketulusan mereka dalam menjalankan tugas. “Saya tertarik pada kepemimpinan Zul karena ketulusannya. Walaupun ada kekurangan, kita harus fokus pada kebaikan yang telah dia lakukan. Dia selalu datang saat diundang dan memperhatikan berbagai kebutuhan, meskipun tidak semua harapan kami bisa dipenuhi,” jelasnya.
Selain itu, Tuan Guru juga menyebutkan program beasiswa yang dilakukan selama Dr. Zul menjabat sebagai gubernur, yang dikenal sebagai program mendoktorkan Putra NTB. “Banyak yang telah berhasil melanjutkan pendidikan ke luar negeri, baik ke Eropa maupun Timur Tengah, berkat program ini. Jadi, melanjutkan kebaikan yang telah ditanamkan adalah langkah yang tepat,” tambahnya.
Tuan Guru menegaskan bahwa meskipun semua calon memiliki potensi baik, ia berharap dan mendoakan agar pasangan Bang Zul dan Abah Uhel yang menang. “Keduanya sudah terbukti sukses di bidangnya masing-masing. Mudah-mudahan keduanya bisa dilantik sesuai harapan kami,” harapnya.
Sebagai pimpinan Pondok Pesantren Manhalul Maarif, Tuan Guru juga mengajak rekan-rekannya untuk mendukung pasangan ini. Ia menegaskan bahwa NU tidak akan digunakan untuk kepentingan politik, mengikuti aturan organisasi serta komitmen pribadi dan lembaga. “Kami tidak akan memburuk-burukkan calon lain. Semua calon memiliki potensi untuk memimpin NTB. Namun, pasangan ini sudah terbukti, Suhaili di Lombok Tengah dan Zul di tingkat provinsi,” tutup Tuan Guru Ma’arif.
Dukungan dari TGH Maarif Makmun, yang merupakan tokoh ulama berpengaruh dari ormas Islam terbesar di Indonesia, menambah daftar dukungan untuk pasangan Zul-Uhel. Saat ini, pasangan ini telah mendapatkan dukungan dari 14 partai pengusung, termasuk PKS, Nasdem, Hanura, dan Partai Demokrat, yang cukup untuk memenuhi syarat pendaftaran sebagai peserta Pilgub NTB ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Nusa Tenggara Barat. Pilkada serentak akan dilaksanakan oleh KPU pada Rabu, 27 November 2024.